

Samudera Matrikulasi
Matrikulasi IIP adalah program persiapan untuk para ibu dan calon ibu yang ingin bergabung dengan Institut Ibu Profesional. Di sini para mahasiswa diajak untuk bertualang di samudera ilmu yang luas. Ada misi-misi yang diberikan oleh Widyaiswara (WI) yang nantinya akan membawa petunjuk untuk menemukan harta karun-harta karun yang berharga bagi kehidupan para mahasiswa. Diharapkan setelah kurang lebih 14 pekan menjalani petualangan di samudera matrikulasi, mahasiswa akan terbuka wawasannya, dan memiliki frekuensi yang sama dengan para penjelajah sebelumnya. Mereka yang berhasil menaklukkan semua misi di samudera matrikulasi, akan dibawa menuju pada tahap pertama di Pulau Cahaya.
Pulau Cahaya Bunda Sayang
Di Pulau Cahaya ada 4 Wilayah Petualangan yang aktif. Wilayah ini dijaga oleh Malika. Pantai Bunda Sayang adalah wilayah pertama. Malika menugaskan Manika untuk menjadi guardian di pantai ini.
Manika akan mengajak para penjelajah untuk berani meninggalkan kapalnya dan memulai petualangan baru selama kurang lebih 15 bulan. Ada banyak game-game seru yang akan meningkatkan parenting skill bagi para penjelajahnya. Pantai ini hanya bisa dilewati jika para penjelajah mau komit dan konsisten kepada dirinya sendiri. Jika kalian ingin tahu bagaimana caranya mendidik anak dengan lebih mudah dan menyenangkan, maka petualangan seru di Pantai Cahaya akan membuatmu menemukan jawabannya. Siap membentangkan petualangan di pantai ini?


Hutan Kupu-kupu Cekatan
Kamu akan diajak untuk berproses sebagaimana kupu-kupu. Melewati tahapan menjadi telur-telur, lalu berkembang menjadi ulat-ulat, kepompong, hingga kemudian memiliki sayap indah dan siapĀ terbang seperti kupu-kupu.Apakah semua kupu-kupu akan bisa terbang melewati hutan ini? Tentu tidak. Ada beberapa yang justru tersesat karena terlalu rakus melahap dedaunan yang tersedia. Di hutan ini, kamu harus berani berkata cukup. Tidak lapar, dan juga tidak kekenyangan. Kamu siap dengan tantangan di hutan ini?
Kota Produktif


Istana Bunda Saleha
Ini adalah zona paling akhir dari Pulau Cahaya. Setelah ditempa di Pantai Bunda Sayang, Hutan Kupu-kupu Cekatan dan juga Kota Produktif, kini saatnya Mantika mengajak kamu untuk menjadi agen perubahan yang sebenar-benarnya. Tidak hanya bagi diri sendiri dan keluarga, namun di sini kamu diajak membuktikan totalitasmu dalam berbagi dan melayani. Hingga nanti siap berkarya di Kepulauan Rahayu. Apakah kamu siap menyambut tantangan demi tantangan dari Mantika?
Jadwal Petualangan Terbaru
Matrikulasi
Dibuka pada bulan April setiap tahunnya.
Bunda Sayang
Dibuka pada bulan Juli setiap tahunnya.
Bunda Cekatan
Dibuka pada bulan Januari setiap tahunnya.
Bunda Produktif
Dibuka pada bulan Agustus setiap tahunnya.
Telah menjadi ruang belajar bagi 25.000 perempuan Indonesia dan akan terus bertambah.
Terbuka bagi Siapa Saja
Terbuka bagi semua ibu dan calon ibu di Indonesia, baik yang berkiprah di ranah domestik maupun publik.
Membangun dari Rumah
Rumah adalah taman dan gerbang peradaban yang akan mengantarkan seluruh anggota keluarganya menuju peran peradaban. Maka Ibu Profesional mengajak semua ibu sebagai salah satu arsitektur peradaban, yang bisa membangun peradaban dari dalam rumah, yang bisa menemukan peran peradabannya sebagai individu dan bisa memandu anak-anak untuk menemukan peran peradabannya.
Menjadi Profesional
Profesional artinya menjalankan peran dengan bersungguh-sungguh. Untuk menjadi profesional diperlukan kepandaian dan keilmuan yang khusus. Hal yang kami lakukan sesungguhnya hanyalah hal biasa-biasa saja, namun menjadi tak biasa karena kesungguhan,
